Crowdfunding Typography Banner
The First Geo Love Master Healer in Indonesia

Fitriagustin Tjandra: Berbagi Kisah dan Ilmu Seputar Healing Lewat Buku Bertajuk Raise and Stay at Your High Vibration

Bagikan:

2

MajalahInspiratif.com, Jakarta – Sebagai The First Geo Love Master Healer in Indonesia, Fitriagustin Tjandra terinspirasi membantu lebih banyak orang untuk terbebas dari stress, kekhawatiran dan kecemasan bahkan menciptakan healer-healer baru. Sehingga akan lebih banyak orang yang bisa dibantu untuk keluar dari perasaan-perasaan yang kerap menyesakkan dada itu.

Pada pertengan Juli 2022 lalu, bertempat di di FASTLab Klinik & Laboratorium Jl. Widya Chandra, Jakarta Selatan, perempuan cantik yang biasa disapa Ing Tan ini, menerbitkan buku biografi bertajuk Healinglngtan: Raise and Stay at Your High Vibration.

Dalam buku setebal 123 halaman tersebut, Ing Tan bukan hanya berbagi kisah dan pengalamannya dalam memperdalam ilmu healing, tapi juga mengajarkan teknik-teknik healing yang bisa diterapkan di rumah oleh para pembacanya.

“Buku ini diluncurkan dengan tujuan untuk berbagi pengalaman dan pengetahuan yang saya jalani,” tutur Ing Tan.

Metode Healing Salah satu yang di-sharing Ing Tan dalam buku tersebut adalah mengenai vibrasi. “Getaranmu atau vibrasimu menciptakan realitasmu, dan setelah kamu menguasai getaranmu maka apapun bisa kamu peroleh dan rasakan dalam hidupmu. Bagaimana kita tune in high vibration yang tak terbatas, berkelimpahan, dan meraih segala sesuatu yang kita inginkan?,” ujar Ing Tan, yang hingga saat ini rutin menjalankan layanan sosial healing jarak jauh secara gratis, yakni FREE Group Distance Healing for 1000 persons to release stress, worry and anxiety.

Dalam memudahkan para pembaca mempraktekkan metode healing, buku yang dicetak sebanyak 1500 eksemplar ini ditulis dengan alur cerita mengalir dan mudah dimengerti. Ing Tan berharap, buku ini dapat bermanfaat bagi pembaca terutama bagaimana memulai healing dari diri sendiri yang nantinya dapat memberikan level efek kebahagian dan berkelimpahan bagi semuanya.

Kolaborasi. Digandengnya FASTLab sebagai sponsor utama dan pendukung penuh peluncuran buku ini bukan tanpa alasan. Kerja sama ini terbentuk karena baik FASTLab dan Healingingtan memiliki visi yang sama dalam layanan masyarakat.
Adapun dukungan yang diberikan FASTLab antara lain dengan membagikan 1.000 voucher potongan layanan konsultasi dokter di FAST Clinic dengan cara melampirkan bukti pembelian buku “Healingingtan: Raise and Stay at Your High Vibration” dengan harga promo Rp.188.000 untuk masyarakat umum, dan Rp. 88.000 bagi komunitas FASTLab dan komunitas free 1000 healingingtan, *(syarat dan ketentuan berlaku).

Pembelian buku “Healingingtan: Raise and Stay at Your High Vibration” tersedia di website: Raisehighvibration.com, market place Tokopedia dan segera tersedia di beberapa toko buku terbesar di Indonesia dan online mendunia di Amazon. Dapatkan harga promo special dimana akan berakhir hingga 22 September 2022.

Bagikan:

Bagikan: